Polres Sorong mengundang Ustadz Zacky Mirza,Lc untuk mengisi ceramah agama, Bertempat di Halaman Polres Sorong Jalan Klamono Km. 19 Kab. Sorong,senin 13 /02/23 ,pagi.
Acara dimulai sekira pukul 10.00 Wit dengan mengangkat tema, “Dengan Hikmah Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW ,Kita Tingkatkan Keimanan &Kinerja Guna Mewujudkan Polri Yang Presisi.
Tampak hadir AKBP Yohanes Agustiandaru S.H, S.Ik, M.H ( Kapolres Sorong), Kompol Emmy Fennitiruma S.Sos (Wakapolres Sorong), Mayor Czi Wira Paramita, S. Tr Han (Wadanyon Zipur 20/PPA), Mayor Marinir Agus Pujiono (Kasi ops Denma pasmar 3), Gamar malabar ( Plt. Kepala BKP SDM Papua Barat Daya), Atika Ribka (Plt. Asisten III Administrasi Umum Setda Papua Barat Daya), Adi Bramantyo, M.Si (Assiten 1 sekda kab Sorong), Kapten Inf. Harpin (Danramil 1802-07/Aimas), Peltu aziz Bugis (Danton 1 Kompi 3 Batalyon B), Adi Bramantyo, M.Si (Assiten 1 sekda kab Sorong), Ny. Veronika candrawati Agustiandaru (Ketua Cabang Bhayangkari Polres Sorong), H. Muhammad Ahad Saka, S.PdI ( Ketua MUI Kab. Sorong ), H. Tohirin ( Pengurus MUI ) serta para personil polres sorong dan masyarakat kab.sorong.
Dalam pelaksanannya, kegiatan dibuka dengan pembacaan Qalam Ilahi yang dibawakan oleh ananda Ananda Jihan,Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian sambutan oleh Kapolres Sorong.
Kapolres Sorong dalam sambutannya, marilah kita tidak henti hentinya memanjatkan puji syukur kehadirat tuhan yang maha esa, karena atas limpahan rahmat dan karunia-nya, kita masih diberikan kesehatan dan kekuatan untuk dapat hadir di tempat ini guna mengikuti acara Isra Miraj tahun 2023/1444 H Polres Sorong. “ujar Kapolres
Kapolres pun menyampaikan ucapan Terima kasih kepada Zacky Mirza,Lc yang dapat memberikan tausyiah sehingga menjadi pedoman hidup buat kita semua umat manusia.”tutup Kapolres
Usai sambutan Kapolres Sorong , dilanjutkan dengan tausiyah oleh Ustadz Zacky Mirza,Lc Inti dari penyampaian ceramahnya, Ustadz Zacky Mirza,Lc pentingnya pendekatan diri kepada Allah SWT, agar hidup senantiasa aman dan tentram serta penuh keberkahan dalam lingkaran perlindungan-Nya.dan Kehidupan di dunia ini hanyalah sementara dan setiap jiwa akan merasakan kematian. Waktu manusia di dunia ini sebenarnya amatlah singkat. Oleh karena itu, kita perlu mengisi kehidupan yang singkat ini dengan hal-hal yang bermanfaat,serta Salah satu rezeki yang luar biasa adalah berada di lingkungan yang baik. Ada yang hidup di lingkungan yang dapat menguatkan iman, gaji sedang tapi dilingkungan itu ada kegiatan keagamaan seperti dzikir, baca quran, sedekah.
Humas Polres Sorong