You are currently viewing Hari Jadi Polwan RI ke-75, Polwan Polres Sorong Laksanakan Ziarah/Tabur Bunga ke Taman Makam Pahlawan

Hari Jadi Polwan RI ke-75, Polwan Polres Sorong Laksanakan Ziarah/Tabur Bunga ke Taman Makam Pahlawan

Polwan Polres Sorong melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Trijaya Sakti yang berada di Kel. Remu Utara, Distrik Sorong, Kota Sorong, Selasa(29/8/2023).

Selain untuk mengenang jasa para pahlawan, kegiatan ini juga untuk memperingati Hari Jadi Polwan RI ke-75 Tahun 2023.

Kegiatan ziarah ini dipimpin oleh Wakapolres Sorong, Kompol Emmy Fenitiruma S.sos. kegiatan diawali dengan melaksanakan upacara kehormatan, guna memberikan penghormatan kepada para pahlawan yang berjuang demi kemerdekaan bangsa Indonesia, dilanjutkan seluruh Polwan melaksanakan tabur bunga di Pusara para pahlawan.

Kompol Emmy Fenitiruma S.sos mengatakan, ziarah rombongan ini merupakan rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Jadi Polwan RI ke-75. Tujuannya untuk mengenang jasa para pahlawan.

“Kegiatan ini mengandung makna yang sangat dalam, selain sebagai sarana dan wahana memperkokoh persatuan dan kesatuan antar sesama anak bangsa, juga mengajak kepada seluruh insan Polwan Polres Sorong untuk meresapi dan merenungkan perjuangan para pahlawan yang telah mengharumkan bumi pertiwi demi perjuangan merebut dan mempertahankan kemerdekaan,” kata Wakapolres Sorong.

Menurut Perwira melati satu di pundak ini, bahwa bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya.

“Jadi ini adalah salah satu bukti bagaimana Polwan Polres Sorong menghormati jasa para pahlawan yang telah mendarmabaktikan jiwa raganya kepada nusa dan bangsa,” tandasnya.

Kegiatan ziarah/tabur bunga Polwan Polres Sorong berlangsung lancar, tertib serta penuh rasa kekeluargaan dan diakhiri dengan sesi foto bersama.

Humas polres sorong

Bagikan Artikel ini

Leave a Reply