Polres Sorong – Kapolres Sorong AKBP Yohanes Agustiandaru, S.H,.S.I.K,.M.H. menghadiri Rapat Kerja Kepala Distrik, Kepala Kelurahan, dan Kepala Kampung Se Kab Sorong, yang dipimpin Pj. Bupati Sorong Yan Piet Mosso, S.Sos, MM, M.AP, bertempat di Aimas Convention Centre ( ACC ) Jl Baru Km 23 Kab Sorong, Rabu (29/3/2023) siang.
kegiatan tersebut dihadiri oleh Yan Piet Mosso, S.Sos, MM, M.AP (Pj Bupati Sorong), Habel Yandafle, S.H (Ketua DPRD Kab Sorong) ,AKBP Yohanes Agustiandaru, S.H, SIK, M.H (Kapolres Sorong) ,Letkol Laut (P) Tri Eko Purnomo, S.H (Kaposda BIN Kab Sorong).,Mayor Inf H. Triyana, S.Pd.i., M.Pd.i (Kasdim 1802/Sorong),Cliff A. Japsenang,S.Sos,M.Si (Sekda Kab Sorong),Adomince Y. Pandori (Ketua KPUD Kab. Sorong),Regina Gembenop (Ketua Bawaslu Kab Sorong), Nurtina Lasaka, S.Pd, MM ( Anggota DPRD Kab Sorong ),I Putu Sastra Adi W, SH (Kasi intel kajari sorong),Para Staf ahli Bupati dan Pimpinan OPD Kab Sorong,Para Komisioner KPU Kab Sorong,Para Komisioner Bawaslu Kab Sorong,Para Kadistrik, Lurah dan Kepala Kampung se Kab Sorong,Donar Taluke, SIP, M.Si (Ketua panitia),Para Pengurus FKUB Kab Sorong,Para Tokoh Agama, Adat, dan Tokoh Masyarakat.
Kegiatan diawali dengan sambutan Pj. Bupati Sorong yang mana dalam sambutanya beliau mengatakan bahwa Kegiatan Raker menggunakan Anggara APBD tahun 2023 dengan mengundang beberapa narasumber dari Kemendagri, Uncen yang nanti tiba disorong dan besok akan memberikan materi pada raker ini. Semoga para peserta bisa mengikuti kegiatan ini dengan baik.”ucap pj bupati
Usai dibuka langsung oleh Pj. Bupati Sorong, memasuki sesi selanjutnya yaitu pemberian materi terkait kesiapan penyelenggaraan Pemilu serentak tahun 2024 dengan menghadirkan Ketua KPU, Ketua Bawaslu, termasuk Kapolres Sorong sebagai nara sumber.
Kapolres Sorong AKBP Yohanes Agustiandaru dalam paparannya menyampaikan terkait sitkamtibmas di wilayah kabupaten Sorong dan kesiapan jajaran Polres Sorong dalam mengamankan pesta demokrasi pemilu serentak tahun 2024 kepada para peserta Raker
Mulai dari perencenaan, peningkatan kemampuan personel melalui latihan dan simulasi, pemetaan wilayah rawan, strategi pengamanan serta sinergi bersama stake holder terkait guna mewujudkan pemilu yang bersih, aman dan kondusif dipaparkan Kapolres.
Dirinya mengajak kepada seluruh peserta yang hadir untuk terus bersinergi dan solid mulai tingkat daerah kabupaten hingga desa. “Karena dengan sinergi yang solid segala macam bentuk gangguan Kamtibmas yang dapat menghambat jalannya pesta demokrasi bisa diatasi secara bersama-sama,” ujar Kapolres
Humas polres sorong